Kita harus berhati-hati dalam memilih makanan, apalagi bagi penderita diabetes. Bagi penderita diabetes tentunya perlu mengontrol makanan yang dikomsumsi agar gula darah tidak meningkat.

Nasi Dingin Atau Nasi Panas ? 2017
www.kabarkuansing.com

Salah satu makanan yang setiap hari dikomsumsi adalah nasi. Ada yang mengatakan jika memakan nasi yang telah dingin akan lebih sehat dari nasi yang panas atau nasi yang baru masak, karena nasi yang panas memiliki kandungan gula yang tinggi, sehingga bagi penderita diabetes dilarang mengkomsumsi nasi panas. Tapi kebanyakan orang lebih suka dengan nasi yang panas.

Menurut seorang dokter spesialis gizi klinis, “kandungan nasi putih yang panas maupun yang dingin adalah sama saja, yaitu 175 kilo kalori/100 gram.”Tetapi memang, indeks glikemik nasi yang sudah dingin lebih rendah daripada nasi yang masih panas,”

Dengan demikian, berarti nasi dingin tersebut akan dicerna lebih lama dari pada nasi panas, sehingga tidak menaikkan kadar gula darah dengan cepat. Hal yang harus diperhatikan adalah porsi nasi putih yang dikomsumsi tersebut. jika mengkomsumsi nasi dingin tersebut dengan berlebihan, maka gula darah akan naik.

Yang terpenting adalah memebatasi porsi makanan yang harus kita komsumsi dan memilih makanan tetap dipenuhi karbohidrat yang rendah kemudian tetaplah penuhi kebutuhan lemak, serat serta protein yang dibutuhkan oleh tubuh kita.(kabarkuansing)

Lebih baru Lebih lama